Medan | Neraca – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajamen Rekayasa Konstruksi Gedung (MRKG) telah melaksanakan pelantikan keanggotan untuk periode 2021/2022 secara luring di Gedung B, RB205 Politeknik Negeri Medan dan daring melalui aplikasi Google Meet pada hari Jum’at, 10 Desember 2021.
Ketua dan Wakil Ketua terpilih ialah M. Faiz Mustahdi dan Joses Abigail Surbakti. Kesan yang dirasakan pertama kali oleh Faiz dan Joses saat berhasil melalui proses seleksi dan pelantikan yaitu cukup menegangkan dan senang, meskipun terjadi kendala sebelum pelantikan. Tetapi acaranya berjalan dengan lancar.
Terkait proses open recruitment keanggotan, HMPS MRKG memilih menggunakan Google Form sebagai sarana dari proses wawancara dan seleksi berkas, karena suara penuh berasal dari Ketua terpilih untuk keanggotannya. Namun itu semua, kembali lagi dengan Ketua yang berkoordinasi dengan anggotanya. Setelah itu, Ketua HMPS akan memilih calon BPH dan Ketua Divisi di setiap Bidang Seksi. Setelah terpilih, Ketua Divisi akan memilih anggotanya.
Adapun program kerja yang diunggulkan di antaranya, ingin mengembangkan nama baik HMPS MRKG baik dalam lingkungan kampus maupun luar kampus. Berhubung periode ini masih dalam keadaan daring, program kerja yang dilaksanakan juga menyesuaikan keadaan. Karena sudah dua tahun terdampak pandemi, tetapi periode lalu progja yang ada masih tetap terlaksana. Akan tetapi target progja yang akan dilaksanakan ketika luring yaitu membuat kegiatan perlombaan tingkat wilayah Sumatera Utara atau tingkat SMA Sederajat di Sumatera Utara di mana basic-nya itu Teknik Sipil dan perlombaan itu diharapkan mampu membawa nama baik HMPS MRKG.
“Semoga loyalitas dan dapat bertanggungjawab terhadap amanah yang diemban. Satu hal yang paling penting adalah persatuan di antara kita, antara HMPS manapun itu dalam KEMA Polmed harus bersatu, saling membahu untuk bisa mengharumkan nama baik Polmed,” tutur Ketua dan Wakil Ketua HMPS saat memberikan pesan dan harapannya. (FEB/TM)