Kunjungan Kerja JPPKK dan Penandatanganan LoI dengan Politeknik Negeri Medan
Medan | Neraca -- Politeknik Negeri Medan (Polmed) menerima kunjungan kerja dari Jabatan Pendidikan Politeknik dan Kolej Komuniti (JPPKK) Malaysia...
Baca lebih lanjut
Medan | Neraca – Lembaga Pers Mahasiswa Neraca Politeknik Negeri Medan sukses melaksanakan pelantikan kepengurusan periode 2023/2024 pada (3/12) di lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Asam Kumbang, Kec. Medan Selayang. Kegiatan ini dihadiri oleh Dewan Kehormatan Neraca/Alumni Neraca, Perwakilan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Aliansi Pers Mahasiswa Sumatera Utara (APM SU) serta kru magang yang akan dilantik.
LPM Neraca melantik sebanyak 36 anggota kepengurusan baru dengan Robby Hidayat Sebagai Pemimpinnya. Prosesi pelantikan terbagi menjadi 3 bagian, Pelantikan Pemimpin Umum, Badan Pengurus Harian dan pelantikan anggota. Pelantikan Pemimpin umum, dilakukan oleh Tiara Padma selaku Pemimpin Umum LPM Neraca periode 2022/2023, diikuti dengan penandatanganan surat keputusan dan serah terima jabatan. Sedangkan pelantikan Badan Pengurusan Harian dan Anggota dilakukan oleh Pemimpin terpilih.
Dalam orasi pertamanya, Robby Hidayat menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepercayaan dan dukungan yang luar biasa. Ia berharap agar LPM Neraca mampu menghasilkan karya-karya jurnalistik yang bermakna dan memberikan dampak positif bagi lingkungan kampus dan menjadi tempat di mana setiap suara didengar, dan setiap cerita memiliki nilai dan makna.
Tri Maldianti, Alumni/Deka LPM Neraca, juga turut memberikan harapan agar LPM Neraca semakin maju. Ia mengungkapkan optimismenya terhadap penambahan divisi baru sebagai peluang besar bagi kemajuan LPM Neraca dan harapannya agar lembaga pers mahasiswa ini semakin dikenal luas. Sebagai bagian dari keluarga Neraca, Tri mengajak anggota baru untuk mengambil kesempatan sebanyak-banyaknya guna pengembangan pribadi dan profesional mereka. Menurutnya, menjadi bagian dari Neraca membawa banyak keistimewaan, kesempatan, dan kebaikan yang harus dimanfaatkan secara optimal untuk pertumbuhan dan kesuksesan individu.
Dengan suksesnya kegiatan pelantikan ini, menandakan berakhir pula masa kepengurusan LPM Neraca untuk periode 2022/2023. (RUS)
Medan | Neraca -- Politeknik Negeri Medan (Polmed) menerima kunjungan kerja dari Jabatan Pendidikan Politeknik dan Kolej Komuniti (JPPKK) Malaysia...
Baca lebih lanjutKopi telah menjadi minuman yang sangat populer di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Banyak orang memulai hari mereka dengan secangkir...
Baca lebih lanjut