Kunjungan Kerja JPPKK dan Penandatanganan LoI dengan Politeknik Negeri Medan
Medan | Neraca -- Politeknik Negeri Medan (Polmed) menerima kunjungan kerja dari Jabatan Pendidikan Politeknik dan Kolej Komuniti (JPPKK) Malaysia...
Baca lebih lanjutMedan | Neraca – MICE Ramadan Hype, sebuah acara yang memadukan seni pertunjukan dengan bazar takjil, diselenggarakan oleh MICE 6A di Politeknik Negeri Medan. Ketua panitia acara, Heri Bertus Simbolon, menjelaskan bahwa tujuan acara ini adalah untuk meningkatkan kreativitas mahasiswa dan memperkenalkan program studi MICE kepada masyarakat kampus dan luar kampus. Acara ini berlangsung pada 15 Maret 2024.
Untuk mendorong kreativitas mahasiswa, acara ini menampilkan pertunjukan seni seperti tarian dan teater. Suasana ramai dan ceria menyelimuti acara ini, dengan tepuk tangan penonton mengiringi setiap penampilan. Tarian yang disajikan adalah “Boy with Luv” dari BTS, yang memicu sorak-sorai penonton dan menciptakan momen berkesan di depan gedung W Politeknik Negeri Medan.
Tidak hanya itu, Kak Dian juga mengadakan sebuah tantangan untuk menirukan tarian yang pernah viral beberapa waktu lalu, yang dikenal dengan sebutan “See Tinh Dance”. Tantangan ini mengundang empat mahasiswa untuk maju dan menari di depan penonton, memperagakan tarian modern yang diperagakan oleh Kak Dian. Hadiah dari tantangan ini tidak hanya dari Kak Dian, tetapi juga dari kepala program MICE yang turut menambahkan hadiah bagi peserta yang berpartisipasi.
Tak ketinggalan, pertunjukkan teater pun turut meramaikan acara dengan tema yang penuh makna. Kisah tentang pertobatan seorang wanita yang ingin membersihkan diri dari dosa menjadi refleksi yang menyentuh dalam suasana Ramadan yang penuh berkah.
MICE Ramadan Hype bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga sebuah perayaan akan keberagaman seni dan budaya di Politeknik Negeri Medan. Dengan penuh semangat, mahasiswa dan penonton sama-sama terinspirasi untuk terus berkreasi dan memperkaya karya-karya seni yang membanggakan. (AS)
Medan | Neraca -- Politeknik Negeri Medan (Polmed) menerima kunjungan kerja dari Jabatan Pendidikan Politeknik dan Kolej Komuniti (JPPKK) Malaysia...
Baca lebih lanjutMedan | Neraca -- Politeknik Negeri Medan (Polmed) menerima kunjungan kerja dari Jabatan Pendidikan Politeknik dan Kolej Komuniti (JPPKK) Malaysia...
Baca lebih lanjut