Medan | Neraca – Sabtu (15/03), pukul 08.30 WIB s/d selesai, HMPS Manajemen Informatika Politeknik Negeri Medan telah berhasil menyelenggarakan pemaparan Visi Misi dari calon pasangan ketua dan wakil ketua HMPS Manajemen Informatika Periode 2023/2024 Politeknik Negeri Medan melalui Google Meet. Acara ini dihadiri oleh BEM, DPM, dan LPM Neraca.
Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan agar para hadirin aktif untuk bisa sama sama mengetahui bagaimana kualitas dan keunggulan dari satu-satunya pasangan calon ketua dan wakil ketua HPMS Manajemen Informatika periode 2023/2024 yaitu Dzikri Rahmadani dari MI-4D dan Rafli Lubis dari MI-4B. Dzikri dan Rafli memaparkan visi misi mereka serta program kerja unggulan. Berikut adalah visi misi dan program kerja yang mereka sampaikan:
Visi: Menjadikan HMPS MI sebagai organisasi yang memiliki dedikasi serta loyalitas yang tinggi dalam menyatukan dan memperkuat chemistery antar mahasiswa serta menjadikan anggota HMPS MI sebagai penggerak dari keseluruhan mahasiswa Prodi MI guna sebagai pendukung bagi mahasiswa yang berprestasi.
Misi:
- Memperbaiki, memperkuat, dan menjaga hubungan antar mahasiswa dan organisasi serta luar organisasi.
- Menjadikan HMPS MI sebagai wadah komunikasi antar mahasiswa secara responsif dan solutif dalam membahas keluhan maupun saran yang ada di dalam ruang lingkup program studi.
- Mendukung dan memfasilitasi mahasiswa dalam mengembangkan keahlian minat mereka untuk meningkatkan prestasi mahasiswa.
- Menciptakan kolaborasi antara HMPS dengan mahasiswa MI dengan menjadikan HMPS MI sebagai penggerak untuk memajukan Program Studi Manajemen Informatika.
Program Kerja:
- MC (Mentoring Class)
- KEKI (Kelas Diskusi)
Setelah pemaparan visi misi selesai, dilakukan sesi tanya jawab. Terlihat beberapa peserta aktif mengajukan pertanyaan. Salah satunya adalah pertanyaan dari Shilva Humairah selaku perwakilan dari LPM Neraca, yang bertanya, “jika ada program kerja yang tidak berjalan, apa bentuk tanggung jawab yang Anda lakukan sebagai ketua himpunan mahasiswa?”
Dzikri dan Rafli menjawab, “kami akan melakukan evaluasi untuk memahami alasan program tidak berjalan dan memberikan sanksi berupa pengeluaran anggota.”
Ananda Aqila Aqsa, Ketua Umum HMPS MI Periode 2022/2023, menanggapi jawaban tersebut dengan menyoroti bahwa evaluasi saja tidaklah cukup, dan menanyakan langkah strategis selanjutnya. Selain itu, beliau menambahkan pertanyaan mengenai cara mengatasi provokator yang mengganggu jalannya acara.
Dzikri menjawab, “kami akan memberikan apresiasi yang lebih kepada anggota yang berprestasi, serta tidak akan mengikutsertakan orang yang memiliki sikap provokatif dalam kegiatan. Jika terjadi, langkah tegas seperti pengeluaran akan diterapkan.”
Setelah sesi tanya jawab, dilakukan pemungutan suara melalui Google Form yang melibatkan 129 responden. Total suara yang diberikan untuk pasangan calon nomor urut 1, Dzikri Ramdhani & Rafli Lubis, sebagai ketua dan wakil ketua HMPS MI Periode 2023-2024 adalah 93,8%.
Setelah terpilihnya pasangan calon ketua dan wakil ketua HMPS Manajemen Informatika periode 2023/2024, Dzikri Rahmadani & Rafli Lubis, mereka menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan. Mereka menyatakan bahwa visi dan misi yang disampaikan adalah hasil kolaborasi tim yang luar biasa dan didorong oleh semangat untuk membawa perubahan positif dalam lingkungan program studi.
Kedua calon tersebut menyatakan keyakinan bahwa dengan dukungan semua pihak, mereka dapat mewujudkan tujuan yang telah dijelaskan sebelumnya. Oleh karena itu, mereka mengajak semua pihak untuk melanjutkan perjalanan ini bersama-sama dengan semangat berkolaborasi dan berinovasi untuk menciptakan lingkungan program studi yang lebih baik di masa depan. (SH)