Medan | Neraca – Telah berlangsung Pemilihan Raya oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Teknik Mesin Periode 2024/2025 pada Kamis 7 Februari 2025. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 wib s/d selesai, bertempat di Pendopo Gedung A, Politeknik Negeri Medan. Adapun kegiatan ini turut dihadiri oleh Mahasiswa Prodi Teknik Mesin, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), dan LPM Neraca.
Setelah sebelumnya melakukan Debat Visi Misi pasangan Calon Ketua dan Wakil Ketua nomor urut 01 dan 02, HMPS Teknik Mesin Periode 2024/2025 pada Rabu 6 Februari 2025, di Gedung A ruang rapat lantai 2, selanjutnya dilaksanakan Kegiatan Pemilihan Raya HMPS Teknik Mesin pada Jum’at 7 Februari 2025. Pemilihan ini mempertemukan pasangan calon tunggal, Glen Rafael Hutabarat dan Ervan Sibagariang, melawan opsi kotak kosong.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, jika mayoritas suara memilih kotak kosong, maka kepemimpinan akan diserahkan kepada pejabat sementara atau yang dikenal dengan sebutan Ketua Informatur.
“dimana kami ada paslon Tunggal, paslon Tunggal ini melawan kotak suara kosong yang dimana nanti kalau paslon Tunggal ini menang maka dia akan melanjutkan kepemimpinan namun jikalau kotak suara yang kosong itu kotak suara lebih banyak maka kepemimpinan untuk periode ini di pegang oleh ketua informatur”, ujar Rivaldi Sinurat Ketua Informatur.
Setelah dilakukan rekap suara, dipastikan bahwa Paslon 01 mendapat lebih banyak suara dengan perolehan 351 suara dari total suara 610 suara. Berdasarkan hasil ini maka pasangan calon 01 Glen Rafael Hutabarat dan Ervan Sibagariang terpilih menjadi Ketua dan Wakil Ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Teknik Mesin periode 2024/2025.
Diharapkan Ketua dan Wakil Ketua HMPS Teknik Mesin yang terpilih dapat menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya melalui kepemimpinan yang kuat, bijaksana, dan penuh tanggung jawab. Selain itu, diharapkan mereka mampu mewujudkan visi dan misi untuk membawa kemajuan bagi Teknik Mesin. (ESZ)
